Pages

Saturday, November 21, 2015

Tips cepat melangsingkan tubuh

Tips cepat melangsingkan tubuh, Setiap orang yang bermasalah dengan berat badan pasti sudah akrab dengan istilah diet. Tetapi, mengertikah Anda apa yang dimaksud dengan diet itu? Dan bagaimanakah diet yang benar itu? Baca artikel ini untuk penjelasan lebih lanjut dan temukan solusi menurunkan berat badan secara sehat dan mudah.

Pengertian diet sesungguhnya adalah “pengaturan pola makan” yang berarti mengatur pola makan kita untuk menjadi lebih sehat. Tetapi yang sering terjadi di masyarakat adalah, diet diartikan sebagai mengurangi porsi makan dan menahan lapar yang seringkali dipercaya akan menurunkan berat badan. Padahal pada kenyataannya, jika Anda mengurangi makan Anda hingga hanya 1 atau 2 kali sehari dengan porsi yang sangat kecil, memang berat badan Anda akan berkurang dalam jangka 1 -3 minggu, tetapi tahukah Anda apa yang sebenarnya terjadi di dalam tubuh Anda?


Sama sekali tidak ada yang salah jika Anda ingin menurunkan berat badan beberapa kilogram. Banyak orang merasa bermasalah saat melihat berat mereka di timbangan. Menjaga berat badan ideal lebih ditentukan oleh kedisiplinan dalam menjalani gaya hidup sehat.

Berikut adalah beberapa tips cepat membakar lemak agar tubuh Anda bisa tetap langsing:

1. Perbanyak minum air putih dan kurangi jenis minuman lain.
Mungkin tampak mengherankan, tapi cara terbaik untuk mengurangi jumlah kalori adalah mengurangi konsumsi minuman ringan, minuman energi, atau alkohol, dan memperbanyak minum air putih.

Air tidak memiliki kalori. Cukup minum air akan membuat tubuh tetap terhidrasi serta memperlancar metabolisme sehingga tubuh lebih cepat membakar kalori.

Dengan mengurangi minuman ringan, Anda dapat mengurangi hingga 200 kalori untuk setiap porsinya (per kaleng/botol).

Mengurangi minuman lain selain air putih juga akan mengurangi asupan gula dan bahan lain yang dapat berbahaya bagi kesehatan tubuh.

2. Mengurangi asupan lemak trans.
Lemak trans adalah musuh bagi kesehatan tubuh. Hindari membeli makanan yang mengandung bahan ini.

Jika memungkinkan pilih bahan makanan organik dan bebas pengawet berbahaya.

3. Catat asupan makanan dalam jurnal.
Membuat jurnal makanan tidak berarti menghitung setiap kalori yang Anda konsumsi. Jurnal makanan akan membantu melacak kebiasaan makan, mencatat jenis makanan apa saja yang sering Anda makan.

Kunci agar diet sukses adalah dengan memperbanyak makanan sehat dan mengganti makanan tidak sehat dengan alternatif sehat yang setara.

Sebuah contoh, daripada makan selai strawberi buatan, Anda dapat memakan langsung strawberi segar yang jelas lebih sehat. Membuat jurnal makanan akan membantu memperbesar peluang kesuksesan program diet Anda.

Banyak orang khawatir dengan berat badan mereka. Pikirkan tentang hal ini: berapa banyak orang yang Anda kenal sedang melakukan diet sekarang?

Berapa banyak orang yang mengeluh tentang berat badan mereka?Jika ingin sukses menjalani program diet, strategi dan kedisiplinan akan menjadi faktor penting pendorong kesuksesan Anda.

No comments:

Post a Comment